Sayur Asem Kacang Merah Pedas - Original Resep

Advertisement
Original Resep - Orang sunda sudah pasti tau resep yang satu ini yah Sayur Asem, kalo orang sunda sampai gak tau sayur asem sungguh terlalu hehehe, gak pake basa basi khusus bagi anda yang ingin mencoba Resep Sayur Asem Kacang Merah Pedas silahkan  dilanjut membaca resepnya ☺

Bahan dan bumbu untuk Sayur Asem Kacang Merah Pedas :
  • 1 buah tomat merah, potong 6 bagian memanjang
  • 2 ikat kangkung (170 gram), siangi
  • 2 lembar daun salam
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 5 1/2 sendok teh garam
  • 7 sendok teh gula merah, sisir
  • 1 1/2 sendok makan asam jawa
  •  200 gram kacang merah segar
  • 1 buah labu siam, potong-potong kotak
  • 1.500 ml air
Bumbu yang di Haluskan:
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 4 butir kemiri, sangrai
  • 1 sendok teh terasi goreng
  •  6 butir bawang merah, iris halus
  • 2 buah cabai merah besar, buang biji
Cara Membuat Sayur Asem Kacang Merah Pedas:
  • Rebus kacang merah dan air sampai empuk. Tambahkan tomat, bumbu halus, daun salam, dan lengkuas. Masak sampai harum.
  • Masukkan garam, gula merah, dan asam jawa. Tambahkan labu siam. Masak sampai empuk. Masukkan kangkung. Masak sampai matang.
  • Untuk 5 porsi